Apakah Ada Vaksin Untuk Demam Berdarah?

Pada musim hujan, demam berdarah cukup menjadi momok. Tapi, apakah ada vaksin untuk penyakit tersebut? 




Beberapa daerah di Indonesia mulai rajin diguyur hujan, termasuk Jabodetabek. Dari sisi kesehatan, demam berdarah adalah momok yang ditakuti ketika musim hujan menyapa. Terkait penyakit ini, apakah ada vaksinnya? 

Pada 2017 atau sekira setelah 20 tahun diteliti, menurut dr. Fiona Amelia, MPH dari KlikDokter kini demam berdarah bisa dicegah dengan vaksin. Vaksin demam berdarah yang diproduksi oleh Sanofi-Pasteur ini dinamakan Dengvaxia. 

Dengvaxia merupakan vaksin tetravalen yang berasal dari virus dengue hidup yang telah dilemahkan. Tetravalen berarti mengandung keempat jenis virus dengue, yaitu DEN-1, DEN-2, DEN-3 dan DEN-4. 


Sudah Masuk Di Indonesia


Sayangnya masih banyak yang belum tahu soal vaksin ini. Indonesia sebenarnya cukup beruntung bisa ikut serta dalam uji coba vaksin ini sebelum diluncurkan secara resmi.

Dalam uji coba yang dilakukan, Dengvaxia ternyata efektif dalam mencegah kejadian demam berdarah yang disebabkan oleh keempat jenis virus dengue. Efektivitas terbaik didapatkan pada DEN-3 dan DEN-4, yakni jenis virus dengue yang paling banyak ditemukan di Indonesia. 

Diketahui bahwa Dengvaxia mampu mencegah 2 dari 3 orang yang terinfeksi dengue. Selama 25 bulan penelitian, jumlah kasus yang dirawat di rumah sakit menurun hingga 80%, dan kasus dengue berat turun hingga 93%. 

Dengvaxia ini bisa diberikan kepada individu yang sudah berusia 9 hingga 16 tahun dan diberikan sebanyak tiga kali, yakni pada bulan 0, 6 dan 12. Orang yang sudah pernah mengalami demam berdarah juga perlu diberikan vaksin, karena potensi terinfeksi jenis virus dengue lain masih ada. 

Meski demikian, penggunaan vaksin pada orang-orang dengan kekebalan tubuh yang rendah dan yang berusia lebih dari 45 tahun perlu dilakukan dengan hati-hati. 

Vaksin ini sendiri baru tersedia di rumah sakit swasta besar dengan harga 1 jutaan sekali suntik. Meski begitu, vaksin ini cukup menggembirakan bagi Anda yang ingin terhindar dari demam berdarah yang tak jarang cukup mematikan. 




8 komentar:

  1. Terimakasih mbak sangat bermanfaat sekali infonya jadi tambah pengetahuan lagi sayanya

    BalasHapus
  2. Aku baru tau nih ada vaksin buat dbd, mau coba cari tau ahh di rs deket rumahku

    BalasHapus
  3. Sama kayak Teh Shinta, aku juga baru tahu ada vaksin untuk DBD. Selama ini pencegahan cara tradisional saja dengan konsumsi jambu, kurma dan madu. Perlu cari tahu info detilnya nih. Ya buat jaga-jaga aja sih.

    BalasHapus
  4. Aku baru tahu mba ada vaksin ini. Mayan juga ya harganya. Tapi emang bagus utk pencegahan DBD

    BalasHapus
  5. Baru tahu juga ada vaksin untuk dbd. Makasih ya mb infonya bermnfaat.

    BalasHapus
  6. Semoga kita semua terbebas dari demam berdarah ha Bun. Soalnya saya pernah dan pemulihan sampai 1 bulan. Padhal saya udah jaga kebersihan lho. Katanya sih karena kecapekan

    BalasHapus
  7. Oo untuk orang di atas 45 tahun, vaksin itu rntan ya bun.
    Makasih ulasannya.

    BalasHapus
  8. Alhamdulillah sudah ada vaksin DBD. Tahun lalu cucuku kena nih...Duuuh...deg²an kalau anak kecil sakit...Makasih infonya

    BalasHapus